Deretan Modifikasi Mobil Yang 'Dipaksa' Jadi Pikap, Dari Avanza Sampai Civic Type R

Hikmawan M Firdaus - Senin, 7 Januari 2019 | 13:35 WIB

Deretan modifikasi mobil yang dipaksa jadi pikap (Hikmawan M Firdaus - )

GridOto.com - Modifikasi mobil bisa jadi tempat mencurahkan hal-hal gila.

Seperti deretan modifikasi mobil satu ini yang sengaja diubah menjadi pikap.

Padahal, awalnya bukan sebuah pikap bahkan ada yang dari MPV hingga sedan sport.

Pensaran apa saja mobil yang 'dipaksa'jadi pikap, yuk langsung simak aja.

(Baca Juga : Keren Mana Nih Sob, Lamborghini Urus Versi Pikap atau 7 Penumpang?)

Instagram/@arispelat
Modifikasi Toyota Avanza jadi model pikap

1. Toyota Avanza

Modifikasi ekstrem satu ini menimpa salah satu mobil sejuta umat yakni Toyota Avanza.

Bagaimana tidak, salah satu pemain dalam pasar Low MPV, memperlihatkan bentuk Avanza yang berubah jadi pikap.

Modifikasi ekstrem Toyota Avanza ini terlihat dalam unggahan akun Instagram @arispelat.