Biar Tampilannya Jadi Ala Versi Eropa, Ini yang Harus Dimodifikasi dari Suzuki GSX-R150

Dida Argadea - Minggu, 6 Januari 2019 | 10:26 WIB

Suzuki GSX-R150 dan Suzuki GSX-R125 (Dida Argadea - )

Gridoto.com - Selain dijual di Indonesia, Suzuki GSX-R150 juga dijual di pasar Eropa dengan nama Suzuki GSX-R125.

Selain kapasitas mesinnya, sebenarnya ada yang beda lo antara GSX-R150 dan GSX-R125 ini, ada yang tahu enggak nih?

Perbedaan itu ada di area mika lampu depannya tuh.

Kalau diperhatikan dengan teliti, GSX-R125 untuk pasar Eropa punya mika lampu yang bentuknya cembung.

(Baca Juga : Kreatif, Tampang Suzuki GSX-R150 Dibikin Mirip Ducati Panigale V4)

Sementara GSX-R150 mika lampunya cekung.

Kalau sobat GridOto.com ada yang ingin tampilan GSX-R150-nya jadi ala Eropa alias dengan mika lampu yang cembung, tenang sob, karena part itu dijual di Indonesia kok.

Aant/otomotifnet.com
Mika lampu GSX-R125 (cembung) dan GSX-R125 (cekung)

Dealer Suzuki Aria Putra di Jl. Aria Putra, Ciputat, Tangerang Selatan adalah salah satu yang menyediakanya.

Tapi harus siap-siap ribet ya, karena untuk melepas mika lampu GSX-R150, harus dilakukan dengan melepas fairingnya.