Respons Mesin Mantap di Putaran Bawah, Nyetir Mazda CX-9 Menyenangkan!

Fikri Wahyudi RM - Kamis, 3 Januari 2019 | 19:30 WIB

Respons mesin CX-9 terasa mantap di putaran bawah (Fikri Wahyudi RM - )

GridOto.com – SUV besar Mazda yaitu CX-9 terbukti impresif untuk performa akselerasi. 

Tepatnya, Mazda CX-9 mampu menuntaskan hanya dengan 8,6 detik untuk akselerasi dari 0-100 km/jam.

(Baca Juga : Bobot Hampir 2 Ton, Performa Akselerasi Mazda CX-9 Tetap Terasa Mantap)

Dengan akselerasi yang cepat, CX-9 begitu asyik dikendarai karena respons mesin yang terasa mantap di putaran bawah.

Wajar saja, torsi besar yaitu 420 Nm mampu diraih di putaran mesin 2.000 rpm.

Rianto Prasetyo
Posisi mengemudi Mazda CX-9 ergonomis

Tak kalah menarik, transmisi dan juga handling terasa di atas rata-rata SUV pabrikan mobil Jepang.

Transmisi yang digunakan ialah otomatis 6 percepatan yang responsnya kami rasa juga sangat mantap.

Selain itu, set suspensi yang diatur sedikit kaku dan setir yang direct, handling CX-9 terasa sangat tajam saat melahap tikungan dengan kecepatan tinggi.

Tonton juga ulasan lengkap Mazda CX-9 dalam format video: