GridOto.com – Teknologi modern pada motor bermesin 2-tak Honda NSR 150 series adalah RC Valve (Revolutionary Controlled Valve).
Lalu apa maksudnya? Begini cara kerja RC Valve Honda NSR 150... Yuk disimak!
RC Valve adalah sistem katup pada mesin 2-tak yang berfungsi mengatur besaran lubang buang secara elektronis.
Kerjanya mirip dengan teknologi Super KIPS di Kawasaki Ninja 150 yang juga bermesin 2-tak.
Baca Juga : Sejarah Honda NSR 150 di Indonesia, Idola Dari Dulu Sampai Sekarang!
Bedanya, RC Valve diatur secara elektronik sedangkan KIPS menggunakan model mekanis.
Teknologi ini bertujuan agar tenaga yang dihasilkan selalu maksimal sesuai putaran mesin, baik itu di putaran mesin rendah, menengah, atau tinggi.
"Fungsinya itu dia buka tutup katup. Ketika di rpm rendah, katup ini akan menutup. Ketika rpm tinggi, katup akan terbuka sehingga akselerasi yang dihasilkan akan maksimal," kata Tommy Patria, pemilik sekaligus tuner Patria Techno, bengkel spesialis Honda NSR 150 kepada GridOto.com.
RC Valve terdiri dari beberapa komponen pendukung, yakni unit pengontrol, motor servo, katup pembuangan, dan kabel pengontrol yang menghubungkan katup pembuangan dengan motor servo.