GridOto.com - Yamaha XMAX 250 milik Kusni Arifin ini terlihat matang bergaya touring.
Livery simpel, dipadu kaki-kaki kokoh dan boks yang kekar menempatkan motor ini jadi the Best Touring Look di Customaxi Yamaha 2018 Makassar.
Modifikasi motor ini dikerjakan JJ Motor selama 3 bulan dengan komposisi kelir kuning yang dibubuhi grafis minimalis.
"Dasarnya adalah warna kuning yang melambangkan perdamaian dan keceriaan kemudian ditambah grafis minimalis jadi tidak terlihat norak," kata Kusni.
Ubahan tidak hanya pada bodi tapi juga mengganti beberapa komponen standar dengan part modifikasi branded.
Bagian pengereman depan dimodifikasi menjadi double disc brake agar kinerja pengereman lebih optimal dan tampilan lebih berisi.
"Pelek asli XMAX dibuatkan dudukan untuk disc brake sebelah kiri berikut juga sok depan asli XMAX yang dicustom untuk bracket kaliper," terang Kusni pada GridOto.
Menunjang konsep touring yang diterapkan pada motor ini pun disematkan top box GIVI untuk membawa perlengkapan selama touring.
Aksesori lain yang termasuk fog lamp agar penerangan lebih optimal saat riding di malam hari.
Juga tidak lupa, Kusni menyematkan GPS sebagai petunjuk jalan.
Data modifikasi
Ban : Pirelli Diablo Rosso
Shock belakang : Ohlins
Kaliper : Brembo
Disc brake : TDR
Knalpot : Akrapovic
Master rem : Brembo