GridOto.com - Siapa yang mengira modifikasi Yamaha NMAX milik Andri Hasrullah menggunakan biaya sampai Rp 100 juta.
NMAX berkelir ungu ini sukses meraih best elegant di semi final Customaxi Makassar.
"Habis modifnya hampir Rp 100 juta dan yang lumayan harganya itu bodi carbon kevlar, knalpot dan suspensi belakang," ucap Andri.
Hampir keseluruhan bagian NMAX ini sudah dimodifikasi yang mengusung konsep fashion daily dikerjakan oleh Fardhan Motor Sport.
Bagian kaki depan menggunakan suspensi model upside down dari Equinox yang dipadu dengan pelek power berwarna gold ukuran 14 inci.
Serupa dengan kaki depan, untuk bagian belakang diperkuat dengan suspensi Ohlins model tabung bawah yang semua part modifnya dipilih warna gold.
"Pilihan warna harus matching, bodi warna ungu dan semua part warna gold yang bikin motor lebih terlihat elegant" terang Andri pada GridOto.com