GridOto.com - Lamborghini Urus memang sudah diluncurkan pertama kali pada 4 Desember 2017, di Italia.
Di Indonesia sendiri, SUV pertama Lamborghini ini resmi diluncurkan pada hari ini, Kamis, 6 Desember 2018.
Saat ini Lamborghini Urus sudah terjual 8 unit di Indonesia, seperti yang diungkapkan David M Pangemanan, CRM and Sales Executive Lamborghini Jakarta.
Namun, yang masuk ke Indonesia baru 1 unit, sisanya masih dalam proses pengiriman.
(BACA JUGA: F1 Terancam Tidak Bisa Gelar Balapan di Sirkuit Silverstone, Inggris )
"Yang diluncurkan ini adalah Urus pertama yang masuk ke Indonesia dan sudah punya konsumen," ucap David.
Untuk pemesanannya dilakukan secara inden, dengan waktu sekitar tujuh hingga delapan bulan.
"Delapan unit sudah dipesan semua, kami buka pemesanan dari akhir tahun lalu ketika pertama kali launching di Italia," jelasnya.
Untuk harganya, harga Lamborghini Urus di Indonesia masih harga estimasi, yaitu sekitar Rp 8,5 miliar.