GridOto.com - Memasuki akhir tahun 2018, berbagai merek mobil bekas turun harga.
Harga mobil bekas ini sudah diupdate dari tanggal 4 Desember 2018 di kanal pricelist GridOto.com.
Untuk Desember, merek mobil bekas yang diupdate seperti Audi, DFSK, Isuzu, Hyundai, Mazda, Suzuki.
Selain merk yang di atas harganya masih tetap.
(BACA JUGA: Ini Bedanya Sokbreker Upside Down Motor Sport Dengan Trail )
Turun harganya pun bervarian, ada yang turun dengan selisih Rp 5 juta, Rp 10 juta, hingga Rp 30 juta.
Contohnya saja untuk Audi A4 varian New 2.0 FSI tahun 2004, harga awalnya Rp 80 juta, turun menjadi Rp 70 juta.
Lalu juga ada Mazda Tribute 2.0 A/T tahun 2005 yang turun harga dari Rp 85 juta menjadi Rp 75 juta.
Nah, untuk yang mau mencari mobil keluarga bisa cek Mazda Biante, harga bekasnya turun Rp 20 juta.
(BACA JUGA: Dianggap Menjanjikan, DFSK Mulai Bidik Konsumen Fleet )
Contohnya saja Mazda Biante dengan varian Skyactive tahun 2017, dari Rp 350 juta menjadi 330 juta.
Apalagi liburan semakin dekat, anda bisa menggunakannya untuk liburan bersama keluarga.
Sehingga ini waktu yang pas untuk anda yang ingin membeli mobil bekas.
Untuk lengkapnya silahkan cek di kanal pricelist GridOto.com di sini.