Pulau Bali Bikin Yamaha NMAX Ini Menang Best Decal di Balikpapan

Fedrick Wahyu - Senin, 3 Desember 2018 | 20:10 WIB

Yamaha NMAX Bertema Kebudayaan Bali Best Decals Customaxi Balikpapan (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Banyak hal unik ditampilkan saat gelaran Customaxi Balikpapan yang dihelat, Sabtu 1 Desember lalu..

Satu contoh ialah konsep yang diusung oleh Rudi pemilik Yamaha NMAX pemenang best decal.

Unik, lantaran NMAX miliknya dilabur oleh stiker bertemakan kebudayaan Bali.

Padahal ia ikut Customaxi Balikpapan yang notabene berada di pulau Kalimantan.

Agus Salim
Yamaha NMAX Bertema Kebudayaan Bali Best Decals Customaxi Balikpapan

"Tahun lalu udah pakai tema Dayak dan seneng aja liat nuansa Bali," ungkapnya ramah.

(BACA JUGA: NMAX Keren Ini Aslinya Dimodif Buat Istri Belanja ke Pasar)

Terlepas dari unsur daerah, ubahan yang dilakukannya memang sangat menarik dengan sentuhan warna gold.

"Kalau pakai warna gold kelihatan lebih mewah motornya," jawabnya.

Agus Salim
Yamaha NMAX Bertema Kebudayaan Bali Best Decals Customaxi Balikpapan

Decal yang menempel pada bodi NMAX ini memperlihatkan seorang penari bali pada bagian depan.

Sementara di bodi samping dan belakang menampilkan sosok Leak dengan warna merah dan hijau.

(BACA JUGA: Wow Yamaha NMAX Juara Customaxi Balikpapan Habiskan Rp 120 Juta)

Selain itu, beberapa ornamen khas pulau Dewata itu juga terpampang di bodi-bodinya.

Dari sisi kaki-kaki dan pengereman, Yamaha NMAX ini mendapat upgrade yang signifikan.

Agus Salim
Yamaha NMAX Bertema Kebudayaan Bali Best Decals Customaxi Balikpapan

"USD saya pakai Equinox sedangkan pelek ganti Racing Boy, buat rem pakai KTC," bebernya.

Sementara sokbreker belakang juga turut diganti dengan merek ternama yaitu Ohlins.

(BACA JUGA: Kayak Nano Nano, Lihat Nih NMAX Yang Terinspirasi Helm)

Agus Salim
Yamaha NMAX Bertema Kebudayaan Bali Best Decals Customaxi Balikpapan

Selain itu masih ada juga knalpot ProSpeed biar suaranya makin gahar.

Rudi juga berencana menambah ubahan pada Yamaha NMAX miliknya ini.

Namun Rudi masih fokus dulu pada Lexi dan Aerox-nya yang bakal berangkat ke Bandung nanti.

Agus Salim
Yamaha NMAX Bertema Kebudayaan Bali Best Decals Customaxi Balikpapan