GridOto.com - Ducati Scrambler yang bentuknya mirip dengan motor custom tak lantas membuat puas Skunk Machine.
Rumah modifikasi asal Australia ini tega mengubah motor ini menjadi tracker dengan tampilan lebih agresif.
Salah satu keunikannya adalah banyak unsur Jorge Lorenzo di motor garapan mereka.
Skunk Machine memulai dengan menggambar konsepnya dengan segala ide yang ada.
(BACA JUGA: Yamaha MX King Makin Tampan Pakai Baju Ducati dan Upgrade Kaki)
Pemilihan warna yang mirip dengan Desmosedici milik Lorenzo di MotoGP tampak apik menempel di bodinya.
Kombinasi warna merah, putih dan birunya tertata rapi sehingga membuat tampilannya makin menawan.
Grafis-grafis seperti angka kebesaran Lorenzo dan brand-brand sponsor Ducati juga tak ketinggalan.
Bodi-bodi Ducati Scrambler juga sudah berubah makin mendekati gaya tracker.
(BACA JUGA: Ngebet Jadi Moge Balap, Yamaha MX King Comot Kaki-kaki Ducati 899)
Namun ubahan yang paling mencolok adalah duck tail yang membuat motor ini makin beraura tracker.
Keunikan lain pada motor ini juga ada pada bagian kaki-kakinya.
Lebih tepatnya pelek jari-jarinya dibalut dengan ban belakang slick yang notabene ban khusus balap.
Ke sektor kemudi, setang fatbar jadi part wajib untuk motor bergenre tracker.
(BACA JUGA: Cocok Enggak Kalau Yamaha R15 Dikasih Baju Ala Ducati Seperti Ini?)
Setang fatbar tadi juga ditemani sebuah panel instrumen bulat minimalis.
Sebagai sentuhan akhir, Skunk Machine memberi Ducati Tracker ini knalpot Termignoni dengan leher berbalut exhaust wrap.