Komposisi Warna Yamaha Aerox Ini Mencolok Banget

Ivan Casagrande Momot - Kamis, 29 November 2018 | 20:25 WIB

Yamaha Aerox Racing Look Customaxi Yogyakarta (Ivan Casagrande Momot - )

GridOto.com - Modifikasi Yamaha Aerox 155 milik Edi Dwi Parjianto tampak mencolok dengan perpaduan warna merah dan krom.

"Saya suka warna merah dengan perpaduan aksen krom yang mencolok di bodi motor saya ini," buka Edi sapaan akrab si pemilik motor.

Wawa
Yamaha Aerox Racing Look Customaxi Yogyakarta

Pengerjaan pun cukup ditempuh dalam waktu 1 bulan oleh Beiper Body Work untuk mengubah Aerox yang diberi julukan Farrel.

"Motif pada bodi inspirasinya dari helm AGV Seloluna Valentino Rossi yang desain dan warna yang sedikit dirubah agar motifnya simpel," terang Edi pada GridOto.com

Wawa
Yamaha Aerox Racing Look Customaxi Yogyakarta

Selain bodi ada beberapa part yang diganti sebagai penunjang modifikasi.

Pada kaki-kaki si Aerox Farrel sudah ganti suspensi depan model upside down dengan pengereman double disc brake.

"Kalau suspensi belakang dirubah jadi monoshock biar lebih terlihat racing look," lanjutnya.

Wawa
Yamaha Aerox Racing Look Customaxi Yogyakarta