GridOto.com - Ingin tampil beda dari yang lain jadi alasan Meichel Satryadi modifikasi Yamaha NMAX ini.
"NMAX ini pas banget untuk dimodifikasi dan bisa untuk menyalurkan ide," ucap Miechel.
Modifikasinya pun cukup simpel yang dipercayakan pada SBM Motoshop.
"Simpel aja modifikasinya yang penting tampil elegan," Kata Miechel pada GridOto.com
Soal tampilan bodi NMAX ini dicat ulang dengan warna Candy Chocolate oleh KAS Autopaint.
Sisi lain yang dimodifikasi pada NMAX ini adalah pengereman yang kalipernya diganti merek RCB dengan master rem KTC.
Untuk bagian mesin cukup dimodifikasi bagian CVT dan knalpot menggunakan Nob1 Racing.
"Knalpot untuk harian pas bgt, power dapet untuk mesin standar (anti ngempos), suara bass adem ga mancing emosi, viewnya cocok," tutup Miechel.
Data modifikasi
Shock belakang KTC New Model Tabung Atas
Selang Rem : RCB
Kaliper depan belakang RCBS
Volt Meter Rizoma
Master Rem KTC
Switch Rem Kanan Kiri KTC
Windshield After Market
Gas Spontan KTC
Saklar Kanan Scarlet
Saklar Kiri Ori
Spakbor Belakang Ori Potong
Knalpot NOB1 Racing
Ferrox air filter
Jok Custom : MBTech