Daihatsu Xenia Xi ini Punya Kabin Elegan, Audionya Enggak Sembarangan!

Hikmawan M Firdaus - Kamis, 8 November 2018 | 18:33 WIB

Daihatsu Xenia Xi juga enggak mau ketinggalan bagian kabin (Hikmawan M Firdaus - )

GridOto.com - Modifikasi Daihatsu Xenia Xi milik Rudi Wibowo bukan cuma di eksterior bergaya clean look.

Pria asal Puwokerto ini juga enggak mau tinggal diam dengan ubahan ke bagian kabin gaya elegan dan audio pol-polan.

(BACA JUGA: Bikin Xenia Lebih Merunduk Obatnya Pakai Per BMW dan Sokbreker Custom, Segini Budgetnya!)

Hikmawan/GridOto.com
Lapisan kabin ganti pakai MBtech

"Buat interiornya saya juga ubah dengan konsep elagan, biar tetap enak dibuat jalan," ujar Rudi.

Langkah pertama adalah ganti lapisan jok dan beberapa bagian kabin Daihatsu Xenia ini.

"Saya retrim pakai MBtech kombinasi oranye, karena menurut saya bahan MBtech adem dan enggak gampang mulur," ungkap Rudi.

Bagian pilar A, semua jok, dan lapisan audio belakang semua dibungkus MBtech warna oranye ini.

(BACA JUGA: Enggak Mau Ketinggalan, Daihatsu Xenia Xi Lawas Pilih Gaya Clean)

Hikmawan/GridOto.com
Bungkus audio juga pakai MBtech