Gak Sayang Nyawa, Pengendara Honda Supra Kabur Lawan Arah Menghindari Operasi Zebra

Agilvi Oktora Nurradifan - Rabu, 7 November 2018 | 18:30 WIB

Pengendara motor lawan arah mengindari Operasi Zebra (Agilvi Oktora Nurradifan - )

GridOto.com - Digelarnya Operasi Zebra 2018 membuat banyak pengendara motor yang tidak tertib kelabakan.

Padahal Operasi Zebra 2018 ini sudah digelar selama hampir 10 hari, dimulai pada 30 Oktober 2018 hingga 14 November 2018.

Seperti dalam video unggahan akun Instagram @warung_jurnalis, ada lagi pengendara motor yang mengabaikan keselamatan diri dan orang lain demi menghindari razia.

Dalam video tersebut terlihat ada pengendara Honda Supra tidak memakai helm.

(BACA JUGA: Video Pemotor Enggak Mau Dicolek dan Ngotot Saat Ditilang)

Karena di depan sedang digelar Operasi Zebra Jaya 2018, pengendara motor ini panik.

Operasi ini digelar di kawasan Jalan Kemanggisan, Palmerah, Jakarta Barat pada Selasa (06/11), seperti yang diinfokan pada unggahan video tersebut.

Pengendara motor ini dengan cepat putar balik motornya untuk kabur menghindari razia.

Padahal kondisi jalan sedang ramai lancar dan dia tidak peduli melawan arah sambil ngebut.

(BACA JUGA: 3 Video Modus Pengendara Hindari Operasi Zebra, Kocak Abis Nih)

Aksi berbahaya seperti ini memang sering terjadi saat digelarnya razia Kepolisian Satuan Lalu Lintas.

Untuk itu para pengendara harus lebih perhatikan kelengkapan berkendara dan mematuhi peraturan lalu lintas.

Simak videonya di bawah ini.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Warung Jurnalis (@warung_jurnalis) on