GridOto.com - Buat yang ingin ke Indonesia Motorshow (IMOS) 2018 dengan motor jangan lupakan uang elektronik
Sebab parkiran di sekitaran IMOS 2018 hanya menerima pembayaran dengan uang elektronik.
Seperti lahan parkir motor sebelah Lapangan Sepak Bola B Gelora Bung Karno (GBK).
"Seluruh parkir di kawasan Gelora Bung Karno sudah menggunakan uang elektronik," ucap Gani, petugas parkir Gelora Bung Karno (GBK) kepada GridOto.com di Senayan, Jakarta Pusat.
(BACA JUGA: Ini Alasan Tilang Elektronik Diberlakukan di 2 Titik Jalan)
Hampir semua uang elektronik diterima di parkiran motor GBK.
Seperti Mandiri E-Money, BCA Flazz, BNI TapCash dan BRI BRIZZI.
Untuk tarif motor per jamnya dikenakan tarif Rp 2.000.
Tapi kalau kamu kelupaan bawa uang elektronik kamu bisa gunakan kantung-kantung parkir konvensional.
(BACA JUGA: Cara Hilangkan Gejala Gredek di CVT Honda Vario, Ampuh!)
Yang terdekat dari Jakarta Convention Center ada di kolong tol Fly Over di Jalan Pemuda enggak jauh dari TVRI.
Atau menggunakan parkir motor di Hotel Sultan.
Oya untuk masuk ke lahan parkir sekitar GBK cukup tempelkan uang elektronik di gardu masuk.
Begitu juga saat keluar, otomatis saldo yang ada di uang elektronik akan terpotong.
(BACA JUGA: Harga Motor Honda Akan Naik Tahun Depan?)