GridOto.com - Di MotoGP Australia (28/10), Maverick Vinales mampu mengakhiri puasa kemenangan Yamaha yang sudah lebih dari setahun.
Maverick Vinales benar-benar bahagia, saking bahagianya sampai menangis usai melewati garis finis.
Setelah menang, Vinales menyoroti perlakuan Yamaha kepadanya beberapa waktu terakhir.
"Ada pesan yang ingin kukatakan ke Yamaha," kata Vinales dikutip GridOto.com dari Marca.com.
(BACA JUGA: Pantesan Johann Zarco Tabrak Marc Marquez di MotoGP Australia, Ternyata Ini Alasannya)
"Jika mereka percaya padaku dan gaya balapku, inilah yang bisa kupersembahkan, yakni sebuah kemenangan," jelas pembalap asal Spanyol ini.
Seperti yang diketahui, Vinales merasa tidak dianggap oleh tim Yamaha dalam pengembangan motor YZR-M1.
Makanya Vinales berulang kali ngeluh gara-gara masalah itu.
"Aku minta mereka percaya dengan yang kurasakan dan kuperlukan untuk motor ini," lanjut The Top Gun.
"Jika aku merasakan motor bekerja dengan baik, aku bisa melakukan sesuatu seperti ini," tuntas Vinales.
Dengan tambahan 25 poin, Vinales sekarang mendekati posisi sang rekan, Valentino Rossi, di tabel klasemen.
Saat ini Vinales hanya ketinggalan 15 poin dari Rossi.