GridOto.com - Dodge Tomahawk merupakan motor bermesin sportscar Dodge Viper berkonfigurasi V10.
Mungkin ini jadi salah satu motor yang paling jumawa dalam hal tenaga.
Bagaimana tidak mesinnya saja mampu menyemburkan tenaga 500 dk.
Proporsi inilah yang diyakini bisa membuatnya berlari kencang. Melansir Tuvie.com, motor ini mampu melaju lebih dari 480 km/jam.
Wajar sih, mesinnya kan mesin mobil 10 silinder 8.277cc.
(BACA JUGA: Motor Dengan Silinder Mesin Terbanyak di Dunia, Enggak Tanggung-tanggung Jumlahnya 48)
Dari sisi bentuk, motor ini benar-benar bukan untuk zaman sekarang, mungkin bisa dibilang ini motor masa depan.
Apalagidengan empat roda yang menjadi tumpuan.
Penggunaan empat roda ini dimaksudkan untuk mempermudah mengendalikan luapan tenaga dari mesin yang enggak kira-kira tadi.
Sementara ukuran ban yang dipakai adalah ring 20 dengan lebar 4,00 untuk yang depan, sedangkan yang belakang ring 20 dengan lebar 5,00
Dari sisi pengereman, motor ini menggunakan model rem cakram yang jumlah total kalipernya sampai enam buah.
(BACA JUGA: Katharina die Grose! Motor Terjahat di Dunia, Mesinnya 38.000cc)
Dimensinya pun juga gede banget, panjangnya saja 2590mm lalu lebarnya 703mm dan tingginya 937mm.
Melihat dimensinya, motor-motor 250cc di Indonesia jadi kayak motor anak-anak ya, hehehe.
Sekarang coba kita bahas soal suspensi yang dipakai oleh motor dengan bentuk futuristik ini.
Suspensi depannya menggunakan model horisontal atas dan bawah yang terbuat dari aluminium. Dari bentuknya sih malah mirip swing arm tanpa sokbreker ya.
Sementara sokbreker belakang, dikatakan masih mirip dengan swing arm biasa namun dilengkapi dengan sirkuit "hydral-link" yang bisa dikunci.
(BACA JUGA: Video Motor Pakai Mesin Helikopter, Suara Kayak Mau Terbang Tahunya Cuma Jalan Santai)
Oh iya, motor ini menggunakan transmisi manual dengan dua percepatan dan dihubungkan dengan rantai.
Dodge Tomahawk ini menggunakan bodi yang terbuat dari aluminium tanpa ada sentuhan perwarnaan. Hal ini membuatnya terlihat seperti motor masa depan.