GridOto.com - Adalah Makki Darryl, Randolph Jay Winarta, dan Akhmad Rivai pemilik ketiga double cabin yang ada di foto ini.
Makki dengan Toyota Hilux, Randolph dengan Ford Ranger, dan Rivai dengan Nissan Navaranya.
Ketiga mobil ini memang sudah dimodifikasi, tapi ada 1 kesamaan lagi dari ketiganya. Apa itu?
Yup! Ketiga mobil ini sudah dipasang aksesori di bak belakangnya yaitu canopy.
Canopy ini fungsinya antara lain membantu Anda melindungi barang-barang yang diletakkan di bak belakang ketika bepergian.
Ya, tentu saja kalau barang bawaan dibiarkan di bak yang terbuka pasti akan mengundang tangan jahil.
Dengan canopy ini barang bawaan pasti terlindungi dengan aman, ada kuncinya lho!
"Gue pakai canopy ini karena sering touring dengan teman-teman dcab.id keluar kota, pasti bawa barang kan di bak. Biar aman ya harus pake canopy ini," tukas Makki.
Begitu juga dengan Randolph, "Gue sering bawa barang di bak belakang, entah itu buat kerjaan atau pergi touring...jadi lebih aman kalau pake canopy ini," tuturnya.
(Baca juga: Gila! Toyota Hilux Berpenggerak 6 Roda Ada di Indonesia)
Ada beberapa merek canopy yang dijual di Indonesia, seperti merek Carryboy, Aeroklas, dan Maxliner.
Salah satau gerai yang menjual canopy adalah Banteng Mas di MGK Kemayoran, Jakpus.
"Yang membedakan adalah bahannya, Carryboy dari fiberglass, Aeroklas dan Maxliner dari plastik. Untuk fitting yang bahan fiber agak sulit, tapi umumnya gak ada masalah dengan pemasangan," ujar Avellino, juragan Banteng Mas.
Untuk safetynya, klem dipasang di bagian atas bak. "Jadi dijepit antara body atas bak dengan bagian bawah canopynya. Ada yang 4 klem dan ada yang 6 klem, soal safetynya aman kok," jelasnya lagi.
Menurut Avellino, ada beberapa kebutuhan kenapa para pemilik double cabin memasang canopy ini.
"Ada yang senang bawa binatang peliharaan seperti anjing, atau bawa alat-alat kerja, juga untuk camping karena bisa beristirahat juga didalamnya," ulasnya.
Gimana, mau pasang canopy juga?