GridOto Award 2018: The Best Low MPV – Mitsubishi Xpander

Fikri Wahyudi RM - Jumat, 12 Oktober 2018 | 14:00 WIB

Mitsubishi Xpander (Fikri Wahyudi RM - )

GridOto.com – Hadir pertama kali di GAIKINDO Indonesia International Auto Show 2016 (GIIAS), pemain di segmen Low MPV yaitu Mitsubishi Xpander sangat diminati pecinta MPV.

Berkat desain yang futuristis pada bagian eksterior, dan kesan homey di interiornya, membuat Xpander sangat cocok menjadi sebuah mobil keluarga.

Selain itu, Mitsubishi Xpander juga menawarkan kenyamanan yang luar biasa untuk ukuran Low MPV.

Terbukti dari bantingan suspensi yang lembut, kabin lebih senyap, dan juga jok yang empuk saat diduduki.

Rianto Prasetyo
Bodyroll Mitsubishi Xpander sedikit terasa saat bermanuver cepat

Untuk posisi mengemudi, karena jok yang lebih flexible untuk pengaturannya, dan setir yang bisa diatur secara tilt dan telescopic, Xpander bisa dikendarai dengan beragam postur.

Dengan posisi mengemudi terasa pas dan respons mesin cepat di putaran bawah, menjadikan Xpander begitu asyik dikendarai.

(BACA JUGA: Inilah Salah Satu Kekuatan Terbesar Mitsubishi Xpander. Apakah itu?)

Selain menawarkan desain, kenyamanan, serta keasyikan berkendara, Xpander juga memiliki fitur yang tergolong lengkap di segmen Low MPV.

Rianto Prasetyo
Mitsubishi Xpander

Seperti tersedianya Active Stability Control (ASC), Hill Start Assist (HSA), Bluetooth telefoni, kamera mundur, dan juga keyless entry untuk tipe Ultimate.

Tak kalah menarik, Mitsubishi Xpander ini memiliki 8 pilihan varian.

Sehingga calon pengguna Xpander bisa memilih varian mana yang cocok sesuai kebutuhan, dan juga budget tentunya.

Kandidat:

Fikrirm
Mitsubishi Xpander