GridOto.com - Beragam motor bersejarah buatan BMW Motorrads terkenal punya mesin tangguh, salah satunya BMW R7 keluaran tahun 1934.
Motor ini istimewa karena hanya pernah dibangun satu unit. Motor ini kemudian dibangun lagi oleh BMW Vintage dan ditaksir harganya kini lebih dari 1 juta USD atau setara Rp 15 miliar.
Namun, NMoto Studio, yang berbasis di Florida, Amerika Serikat memungkinkan Anda memiliki konsep baru dari R7 asli.
paultan
total ada 74 kit buatan tangan di motor ini
Kit ini dibuat oleh tangan pengrajin NMoto terutama dari material aluminium dan totalnya terdapat 74 kit, termasuk bagian-bagian khusus dari produsen aftermarket lain seperti MotoGadget.
Beragam kit ini dibentuk oleh mesin English wheel Inggris dan mesin CNC. Dan ketika dipasang ke bodi R nineT mampu mengurangi bobot kurang dari 222 kg.
paultan
detail tangki khusus buatan MotoGadget
Tapi tenang dukungan part pengereman asli R nineT masih dipertahankan seperti cakram ganda untuk pengereman depan.
paultan
kaki-kaki tetap asli R nineT
Untuk kit ini sendiri NMoto membandrolnya mulai 49.500 USD atau sekitar Rp 754 jutaan lengkap dengan 13 skema warna yang ditawarkan.