GridOto.com - Pemuncak klasemen, Marc Marquez (Repsol Honda), sukses meraih kemenangan di MotoGP Thailand, di sirkuit Buriram (7/10/2018).
Selain kemenangan menakjubkan, ternyata Marc Marquez sukses mendapat bonus besar.
Eh, bonusnya bukan dalam bentuk nominal uang alias duit lho sob.
Tapi Marc Marquez banyak bonus karena catatkan beberapa sejarah di MotoGP Thailand.
(BACA JUGA: Timnya Valentino Rossi Cetak Sejarah di MotoGP Thailand)
Nih bonus-bonusnya:
Pole Position
Marc Marquez menjadi pembalap pertama yang mengukir namanya di rekor MotoGP Thailand perdana diadakan musim ini.
Marc Marquez menorehkan catatan waktu 1:30,088, mengungguli catatan Valentino Rossi dengan 1:30,099 atau selisih 0,011 detik saja.
Pembalap Pertama Lolos Dari Q1 Lalu Pole Position
Format kualifikasi MotoGP dengan membagi jadi kualifikasi 1 dan 2 diperkenalkan sejak 2013 silam.
Sistem kualifikasi MotoGP ini memakai catatan waktu kombinasi dari sesi latihan resmi 1-2-3 (FP1-FP3) dan diambil yang terbaik.
10 pembalap teratas dari hasil kombinasi FP1-FP3 berhak lolok ke kualifikasi 2 (Q2).
(BACA JUGA: Tim F1 Ferrari Sering Blunder, Sebastian Vettel Bakal Hengkang?)
Sementara sisanya, menjalani Q1 untuk menentukan grid ke-13 sampai terakhir dan mengambil dua pembalap terbaik yang bisa lolos ke Q2.
Nah, Marc Marquez di MotoGP Thailand harus terseok-seok karena tidak langsung melaju ke Q2.
Marquez harus melakoni Q1 hingga berhasil memuncakinya dan lolos ke Q2.
Sejarah tercipa saat Marc Marques berhasil meraih pole position.
Sejak 2018 belum pernah terjadi pembalap dari Q1 bisa pole position di Q2.
Bikin Fastest Lap
Selain kemenangan dan pole position, ada catatan keren lainnya.
Marc Marquez menjadi pembalap yang mencetak fastest lap.
Grand Slam istilah kondang bila ada pembalap yang berhasil menjadi pole position, jadi juara dan membuat fastest lap di MotoGP.
(BACA JUGA: Valentino Rossi Bocorkan Alasan Maverick Vinales Melesat Naik di MotoGP Thailand)
Nah, Marc Marquez berhasil melakukanya di MotoGP yang diadakan di sirkuit Chang Internarional Circuit, Buriram.
Paling Banyak Menang
Kemenangan Marc Marquez di MotoGP Thailand menggenapkan total kemenangan 7 kali di musim ini.
Statistik itu sekaligus menjadikan Marc Marquez menjadi pembalap paling banyak meraih kemenangan dari rival yang berhasil menang musim ini.
Mereka adalah Cal Crutchlow (1 kali), Jorge Lorenzo dan Andrea Dovizoso (3 kali).
Marc Marquez memang serem, total kemenangan musim ini bisa disamai oleh akumuliasi kemenangan dari 3 pembalap.
Tuh kan, Marc Marquez nggak sekadar juara di MotoGP Thailand, tetapi dominan abis.