GridOto.com - Sebastian Vettel memulai start F1 Jepang dengan sangat baik.
Dari posisi ke-8, Sebastian Vettel akhirnya bisa naik ke posisi ke-4 dalam beberapa lap.
Raihan ini juga terbantu karena mundurnya Kimi Raikkonen yang bersenggolan dengan Max Verstappen.
Verstappen yang melaju melebar di chicane kembali ke trek dengan menyenggol Raikkonen.
(BACA JUGA: Starting Grid MotoGP Thailand: Valentino Rossi Targetkan Podium)
Verstappen kena penalti 5 detik karena ini.
Namun ternyata Vettel tidak benar-benar bakal mendapat akhir yang indah.
Sudah start ke-8, bukannya bakal naik dengan cepat, malah ada insiden.
Vettel gantian mengalami crash dengan Verstappen saat berebut posisi ke-3.
LAP 8/53
— Formula 1 (@F1) 7 Oktober 2018
VERSTAPPEN AND VETTEL COLLIDE ????
Vettel went for a lunge at Spoon, but there was no room - he drops to P19 ????#JapaneseGP ???????? #F1 pic.twitter.com/hYNMSvrC3R