Pakai Mesin Tidur Nih Scrambler Buat Melibas Banjir

Ivan Casagrande Momot - Minggu, 30 September 2018 | 23:46 WIB

Honda Grand Scrambler Diwa Creative Studio (Ivan Casagrande Momot - )

GridOto.com - Banjir memang memang suatu musibah yang paling di segani para bikers seperti Rizkianda Syahputra bosan melewati banjir dikala musim hujan.

Honda Grand dengan mesin tidur yang dimilikinya pun lantas dimodifikasi dengan konsep scrambler yang jadi solusi banjir buat Rizki.

Wawa
Honda Grand Scrambler Diwa Creative Studio

"Saya ingin memiliki motor custom yang bebes banjir dan siap tempur melahap ibu kota yang suka banjir," Kata Rizkianda Syahputra.

Diwa Creative Studio dengan idea liarnya menjadikan Honda Grand yang hanya diambil bagian mesin ini disulap jadi seperti motor batangan 

Wawa
Honda Grand Scrambler Diwa Creative Studio

"Rangka pakai milik Honda Win yang di modifikasi lagi dengan potong bagian belakang sebanyak 10 m dan dibuat besi lingkaran," Jelas Wahyu builder Diwa Creative Studio.

Untuk bagian kaki-kaki Honda Grand ini dijejali suspensi depan milik Suzuki Thunder 250 yang memegang pelek Champ 2.15-18 yang dibalut karet hitam bundar IRC 3.50-18.

Kalau bagian belakang swing arm custom yang dipegang redam kejut DBS mampu memegang pelek Champ 2.50-18 yang dibalut karet hitam bundar Swallow 400-18 yang berkarakter ban semi off road.

Wawa
Honda Grand Scrambler Diwa Creative Studio

Selain itu untuk kesuluruhan bodi scrambler dengan berkelir hitam ini dibuat Diwa Creative Studio dari plat galvanis dengan bentuk yang menyesuaikan konsep.

Wawa
Honda Grand Scrambler Diwa Creative Studio

Data modifikasi :

Pelek depan : Champ 2.15-18

Pelek belakang : Champ 2.50-18

Ban depan : IRC Ranger 3.50-18

Ban belakang : Swallow 4.00-18

Shock depan : Suzuki Thunder 250

Swing arm : Custom

Tangki : Custom

Spakbor : Custom

Lampu : CB 100

Stang : Custom

Jok : Custom

Saklar : Yamaha RX King

Knalpot : Custom

Shock belakang : DBS