Toyota Great Corolla Wagon Langka Dengan Modifikasi Enggak Sembarangan

Iman - Minggu, 30 September 2018 | 19:05 WIB

Toyota Great Corolla G Touring 1995 Qomar, Upgrade Jadi BZ Touring (Iman - )

GridOto.com - Ini adalah salah satu Toyota Great Corolla versi station wagon yang beredar di Indonesia dan yang sudah dimodifikasi.

"Aslinya ini adalah Greco Wagon G Touring," ujar Qomar, pemilik mobil ini. 

Ia membeli mobil ini dari pemilik sebelumnya sudah direpaint seperti ini.

"Agak aneh memang warnanya...ada peach efek pink juga, ini warna Greco versi Amerika," jelas Qomar lagi. 

Kyn
Tampilan luar sudah berubah jadi BZ Touring

Karena basicnya adalah G Touring, Qomar pun melakukan up-grade eksteriornya agar jadi BZ Touring.

"Itu tipe tertinggi di tipe wagon," bilangnya. 

Mulai dari bumper depan plus foglamp, lips depan belakang, rear spoiler, roofrack, sampai spion semua diganti dengan versi BZ Touring.

"Emblem belakang juga sudah apke yang BZ Touring tuh," tunjuknya. 

Kyn
Headlamp dan corner lamp ganti versi smoked OEM Toyota

Lalu untuk headlamp dan corner lamp ia ganti ke versi smoked OEM Toyota, sementara grill pakai BZ Touring juga. 

(Baca juga: Toyota Great Corolla Ini Bergaya USDM, Habis Berapa Ya?)

Kyn
Sideskirt Greco Yakuza

Terakhir Qomar menambahkan sideskirt pakai punya Greco versi Yakuza, "Supaya dari samping gak terlalu kosong kelihatannya," tuturnya. 

Kyn
Pelek Work Meister, ubah PCD jadi 5x114,3

Untuk pelek Qomar memasang pelek Work Mes=ister S1 ukuran 17x8+9 inci dengan van Falken Ziex ukuran 205/40R17. Untuk pernya pakai produk Apex dan sokbreker custom. Cakep!