GridOto.com - Dari segi tampilan, dua Mitsubishi Pajero Sport ini memang hampir mirip.
Stive dan Irwan sama-sama mengubah tampilanya menjadi lebih gagah ala off-road.
Tampilan bumper depan diubah dengan gaya yang sama, bedanya hanya di bagian spoiler dan foglamp.
Kaki-kaki dua Mitsubishi Pajero Sport ini juga ikut upgrade pada bagian shock dan per.
(BACA JUGA: Dua Sekawan Kompak Modif Mitsubishi Pajero Sport, Hasilnya Beda Tipis!)
Yang membedakan adalah ukuran pelek, 20 inci dan 18 inci dibungkus ban profil yang sama.
Ubahan lain ada di bagian kabin dua Mitsubishi Pajero sport ini.
Sama-sama masih mempertahankan bentuk asli, tapi bedanya ada di bagian audio nih sob.
"Kalu interior saya cuma ubah head unit pakai Kenwood," ujar Stive salah satu owner Pajero Sport.
(BACA JUGA: Bukan Cuma Tampang, Pajero Sport ini Juga Upgrade Kaki-kaki!)
Sperakernya masih menggunakan bawaan hanya menambahkan speaker two way, tambah Stive.
Berbeda dengan Stive, audio yang disematkan pada Pajero Sport Irwan lebih banyak nih.
"Audionya ganti pakai Venom, subwoofer Clif Design, sama speaker two way," ujar Irwan.
Racikan audio ini Irwan tempatkan pada bagasi belakang Pajero Sport miliknya.
(BACA JUGA: Mitsubishi Kasih Kode Luncurkan Triton Model Anyar, Pake Muka Pajero Sport)
Hasilnya, audio milik Mitsubishi Pajero Sport Irwan lebih racun nih sob!