Jangan Terkecoh! Tampang Boleh BMW HP4, Tapi Dalemannya Motor Jepang

Radityo Kuswihatmo - Rabu, 19 September 2018 | 20:21 WIB

Yamaha R15 dipermak menjadi BMW HP4 (Radityo Kuswihatmo - )

GridOto.com - Salah satu motorcycle body shop asal Saigon, Vietnam, LeeAT Motor kembali merilis bodywork necis yang mengecoh mata.

Setelah sebelumnya Bajaj diubah menjadi mirip Kawasaki Ninja H2, kini giliran motor Jepang ini dibuah menjadi mirip dengan motor Jerman, BMW.

Ternyata, tak lain dan tak bukan, motor di balik selubung BMW HP4 Race ini adalah motor pabrikan Iwata, Jepang yakni Yamaha R15.

Yak R15, motor originalnya ini adalah Yamaha R15 V2, atau versi sebelum yang terbaru, coba bandingkan dengan versi aslinya ini.

Yamaha-motor.com.au
Yamaha R15 V2

(BACA JUGA: Gokil Banget... Bajaj Pulsar Dimodif Jadi Ninja H2! Sudah Mirip Belum?)

Bisa dibilang bagian yang 'remain unchanged' atau enggak diubah cuma pelek, body dekat jok, jok pengendara, dalemannya, dan bagian-bagian kecil seperti footstep.

Geser sedikit ke depan, kelihatan jelas kalau lampu depan R15 sudah 'dipreteli' dan diubah menjadi seperti lubang udara di HP4 Race.

Maklum BMW HP4 Race memang bukan motor jalanan dan hanya dipakai di sirkuit.