GridOto.com - Penjualan motor Yamaha dilaporkan mengalami penurunan di pasar Amerika.
Di sepanjang tahun 2018, tercatat Yamaha mengalami penurunan penjualan hingga 19 persen.
Sebagai gambaran pembanding, merek Jepang lain seperti Honda dan Kawasaki masing-masing engalami kenaikan penjualan sebesar dua persen dan satu persen.
Bahkan Suzuki mengalami kenaikan hingga tujuh persen.
(BACA JUGA: Inilah Ford GT, Mobil yang Desain Pintunya Nyusahin. Kalau Enggak Hati-hati Kepala Bisa Kejepit!)
Di Amerika, sebenarnya rata-rata penjualan motor memang menglami penurunan sebesar delapan persen.
Namun yang dialami Yamaha ini tetap dinilai sebagai sesuatu yang perlu dikhawatirkan.
Di Amerika, produk Yamaha yang paling jadi penyumbang penjualan adalah Yamaha MT-07, disusul dengan Yamaha R1 dan R6.
Kalau begini, kira-kira apa yang akan dilakukan Yamaha ya?
BACA JUGA: Aksi Begal Makin Menjadi, Pelaku Nekat Serang Polisi Pakai Golok)
Apakah MT-07 akan di facelift?
Atau justru kabar soal Yamaha R650M bakal jadi kenyataan demi mendongkrak lagi penjualan?
Yup, Yamaha memang sempat diisukan tengah mengembangkan motor sport fairing baru untuk kelas 650 cc.
Soalnya di segmen itu Yamaha belum punya line up, sedangkan Kawasaki dan Honda sudah bermain duluan lewat Ninja 650 dan CBR650F.
Benar atau tidaknya, kita nantikan saja kabar selanjutnya ya sob.