Enggak Sama, Ternyata Aki di Motor Balap Sangat Istimewa

Mohammad Nurul Hidayah - Jumat, 7 September 2018 | 11:54 WIB

Pemasangan aki balap di motor balap (Mohammad Nurul Hidayah - )



GridOto.com - Jangan salah, peran aki di motor balap saat ini sangat penting.

Pasalnya, di motor injeksi aki bisa dibilang menjadi nyawa utama dari motor.

Tampa aki yang bagus motor fungsi sistem injeksi pasti bermasalah, apalagi di motor balap yang sudah pakai sistem pengapian total loss.

Nah, yuk kita cari tahu apa saja sih bedanya aki yang dipakai motor balap dibandingkan motor biasa.

(BACA JUGA: Inspirasi Modifikasi Toyota Kijang Innova Lawas Biar Tampil Beda)

"Pertama bobotnya yang ringan, lebih ringan dari aki pada umumnya," buka Romy Sukmadjaja, Senior Manager PT Motobatt Indonesia kepada GridOto.com di Cikokol, Tangerang, Banten.

Contohnya aki Motobatt yang digunakan pembalap Yamaha yaitu Galang Hendra.

Aki Motobatt dengan jenis MPLTZ7S ini punya bobot enggak sampai 1 Kilogram!

"Kalau bicara spesifikasi aki MPLTZ7S punya bobot 0,73 Kilogram," ucapnya.

(BACA JUGA: Derita Tito Rabat, Kakinya Bengkok Seperti Huruf S Hingga Tak Bisa Tidur)