Kaya Apa Sih Fitur BMW 630i GT Luxury Line yang Bagai Paduan Seri 5 dan Seri 7?

Trybowo Laksono - Senin, 3 September 2018 | 17:46 WIB

BMW 630i GT Luxury Line terlihat seksi dari belakang (Trybowo Laksono - )

GridOto.com – Berada di antara Seri 5 dan Seri 7, BMW 630i GT fiturnya bisa dibilang kombinasi di antara keduanya.

Dengan harga Rp 1,569 miliar (off the road) memang sudah sepantasnya 630i GT punya fitur-fitur unggulan.

Yang paling menonjol tentu adanya fitur Park Assist, fitur ini memungkinkan mobil bisa parkir sendiri tanpa adanya intervensi ke pedal gas, rem dan juga lingkar kemudi dari pengemudi, cukup tekan satu tombol yang ada di konsol tengah.

Didukung iDrive generasi 6, memungkinkan pengemudi bisa menyentuh layar monitor berukuran 10,2 inci ini.

Terlebih, di iDrive generasi terbaru sudah support bahasa Indonesia untuk memudahkan pengguna.

Roro Aveline
iDrive di BMW 630i GT Luxury Line sudah gunakan generasi 6

iDrive controller pun sudah mendukung fungsi touch pad, sehingga pengguna tinggal menggerakkan jarinya di atas touch pad untuk menulis.

Gesture Control juga jadi standar, fitur yang pertama dikenalkan di Seri 7 memungkinkan besar kecilkan suara bisa dengan dilakukan melalui gerakkan tangan.

Mendukung sistem hiburan penumpang belakang, ada sepasang rear entertaiment system berukuran 12,3 inci yang dilengkapi 16 speaker dari Harman Kardon.

(BACA JUGA: Gunakan BMW 630i GT Luxury Line Terasa Praktis, Ini Rahasianya)

Namun tidak seperti Seri 7 yang dilengkapi tablet untuk pengaturan, sebagai gantinya terdapat remote control.

Tidak hanya itu, panoramic sunroof juga sudah jadi standar di 630i GT.

Ketika dibuka, mampu memberi kesan luas di dalam kabin.

Roro Aveline
BMW 630i GT Luxury Line sudah didukung BMW Adaptibe LED

Untuk menjamin privasi penumpang belakang, terdapat tirai yang bisa dinaik-turunkan secara elektris melalui tombol yang ada di dekat tombol buka-tutup jendela.

Fitur unggulan lain yang juga ada di mobil-mobil BMW tetap dipertahankan.

Seperti adaptive LED di lampu utama, soft close function di semua pintu, hingga parfum yang sudah terintegrasi dengan mobil.

Ini dia review Lexus ES sang pengancam sedan Eropa: