Filter Oli Motor Ada 3 Jenis, Inilah Perbedaannya

Luthfi Anshori - Jumat, 31 Agustus 2018 | 13:43 WIB

Tiga jenis filter oli motor: filter kertas, filter tabung, dan filter stainless (Luthfi Anshori - )

GridOto.com – Filter oli merupakan komponen yang tak kalah penting dari oli mesin di motor itu sendiri.

Dengan adanya filter, kotoran bisa tersaring sehingga tidak mengganggu fungsi komponen lain di dalam mesin.

Supaya mesin awet dan bebas kendala, filter oli perlu dibersihkan atau diganti bersamaan dengan saat ganti oli.

Ketika sudah waktunya diganti, ada tiga jenis filter oli yang bisa dipilih, antara lain adalah:

(BACA JUGA: Selfie dengan Valentino Rossi Mahal Banget! 4 Kalinya Marc Marquez, 10 Kalinya Maverick Vinales)

Filter Oli Kertas

Tipe ini berbentuk seperti silinder dan terdapat sekat berbahan kertas, posisinya berada didalam mesin.

“Pemakaian filter oli ini umum terpasang di motor sport seperti Yamaha Vixion dan R15,” kata Saiful, Saiful, Service Advisor Yamaha Deta Ciputat kepada GridOto.com di Tangerang Selatan (20/8).

Filter Oli Tabung

“Sama seperti filter oli kertas biasa, bedanya filter ini punya cover tabung dan letaknya menonjol diluar mesin,” tambahnya.

Filter jenis ini biasanya ditemui pada motor 250 cc ke atas, contohnya seperti Yamaha R25, Honda CBR250RR dan Kawasaki Ninja 250.

(BACA JUGA: Tips dari Polisi Biar Enggak Terpancing Emosi di Jalan Raya)

Filter Oli Stainless

Filter oli ini memiliki tampilan yang sekilas sama dengan filter oli kertas biasa, namun sekat penyaringnya terbuat dari bahan stainless steel.

Diproduksi oleh pabrikan aftermarket, filter stainless punya masa pakai panjang dan cukup dibersihkan jika kotor.