Hasil FP4 MotoGP Inggris: Tiga Pembalap Crash! Red Flag Tutup Sesi Ini

Radityo Kuswihatmo - Sabtu, 25 Agustus 2018 | 20:26 WIB

Crash di FP4 MotoGP Inggris (Radityo Kuswihatmo - )

GridOto.com - Sesi latihan resmi keempat (FP4) MotoGP Inggris diawali dengan trek yang setengah basah setelah hujan.

Tapi baru beberapa lap, racing line sudah terlihat mengering dan pembalap mulai berani menggunakan ban slick.

Jorge Lorenzo yang pertama menggebrak catatan waktu 2 menit 2 detik di FP4.

Setelahnya, Maverick Vinales mengambil alih posisi tercepat dari Jorge Lorenzo dengan catatan waktu 2 menit lebih 1,571 detik.

(BACA JUGA: Ini Alasan Yamaha Mulai Kompetitif di MotoGP Inggris)

Marc Marquez sempat melakukan kesalahan saat berada di hot lap, padahal perkiraan catatan waktunya tanpa masalah itu bisa menggebrak catatan waktu Vinales.

Tinggal 10 menit menjelang berakhirnya FP4, hujan kembali turun.

Hingga 7 menit sebelum berakhirnya FP4, semua pembalap masih berada di pit masing-masing.

Alex Rins menjadi pembalap pertama yang turun di trek basah Silverstone pada FP4 MotoGP Inggris.

(BACA JUGA: Hasil FP3 MotoGP Inggris: Semua Tim Pabrikan Kalah Cepat dari Tim Satelitnya)