GridOto.com - Rasa-rasanya belum bisa move on soal aksi Presiden Joko Widodo menaiki motor, pada acara Opening Ceremony Asian Games 2018 yang menjadi perhatian banyak orang.
Yup, diceritakan bahwa Presiden Jokowi terjebak kemacetan Jakarta dan memilih untuk meminjam motor seorang Paspampres yang mendampinginya.
Presiden pun terlihat meliuk-liuk di tengah kemacetan, blusukan di jalan-jalan kampung dan mengerem mendadak dengan gaya stoppie.
Singkat cerita Jokowi tiba di Stadion Utama Gelora Bung Karno tepat waktu menggunakan motor tersebut.
(BACA JUGA: GP Belgia Ternyata Punya Cerita Kelam untuk Pembalap Ini, Simak Videonya)
Tak cuma di Indonesia, aksi ini juga menyedot perhatian orang-orang di dunia.
Namun hal ini tampaknya menimbulkan pro dan kontra di negara sendiri.
Banyak orang yang mengkritik aksi itu karena dalam aksinya ini Presiden Jokowi menggunakan pemeran pengganti atau stuntman.
Dalam beberapa adegan, memang diperlihatkan aksi-aksi yang cukup berbahaya, seperti meloncat di ketinggian dengan moge tersebut.
(BACA JUGA: Video: Jonas Folger Kecelakaan Hebat Saat Warm Up di MotoGP Inggris 2017)
Peran tersebut rupanya dibawakan oleh seorang pemuda Thailand bernama Saddum So.
Presiden Jokowi sendiri tak mempersoalkan perihal siapa pemerannya, ia hanya mengungkapkan perasaan bahagia dan bangganya karena Indonesia kembali dipercaya menjadi tuan rumah Asian Games 2018 ini.
"Siapa yang menerbangkan sepeda motor Paspampres, meliuk-liuk di tengah kemacetan, mengerem mendadak dengan gaya stoppie, dan sampai tepat waktu ke Stadion Utama Gelora Bung Karno, semalam? Hehehe.