Di MotoGP, KTM akan Lakukan yang Tak Pernah Terjadi di Yamaha

Radityo Kuswihatmo - Sabtu, 18 Agustus 2018 | 13:03 WIB

Herve Poncharal, manajer tim Tech3 (Radityo Kuswihatmo - )

GridOto.com - Tim MotoGP Tech 3 akan berpisah dengan Yamaha di akhir musim ini dan bergabung bersama KTM mulai musim 2019.

Herve Poncharal yang sudah 20 tahun bersama Yamaha dengan bahagia menyambut perpisahan ini.

Poncharal yakin timnya akan sukses dengan pabrikan asal Austria nanti.

Manajer tim Tech3 ini mengaku penawaran dari KTM sudah terjadi cukup lama.

(BACA JUGA: Dapat Pertanyaan dari Fans, Jorge Lorenzo Sebut Valentino Rossi Spesial)

"KTM telah membuat proposal pada kami selama lebih dari tiga tahun. Dan sangat hebat berada dalam proyek ini," kata Poncharal seperti dikutip GridOto.com dari Paddock-GP.com.

Menurut Poncharal, di KTM, timnya akan memiliki umur panjang dan juga dukungan secara teknis yang lebih baik.

"Jadi kami memutuskan untuk pindah, meski kami tak tahu apakah perubahan ini akan membawa kami ke hasil yang sama," ujar bos Tech 3.

Herve Poncharal juga tak ragu mengatakan akan ada perubahan di KTM yang tak pernah terjadi di Yamaha sebelumnya.

(BACA JUGA: Herve Poncharal Bela Valentino Rossi Soal Tuduhan Manajer Johann Zarco)

"Kami tidak akan menjadi tim pabrikan, itu posisi yang menjadi milik KTM," kata Poncharal.

"Tapi aku bisa bilang akan ada 4 KTM musim depan, dengan evolusi yang sama dan spesifikasi identik," tambahnya.

Hal inilah yang disebut Herve Poncharal tidak pernah terjadi di Yamaha sebelumnya.

Yamaha selalu memberikan motor dengan spesifikasi tahun sebelumnya untuk tim satelit.

(BACA JUGA: Honda Masih Belum Coret Yamaha Dari Daftar Saingannya)

Kepindahan Tech 3 memang masih dimulai musim depan, tapi Herve Poncharal masih yakin Yamaha tidak menjadikan Tech 3 anak tiri hingga akhir musim ini.

"Kami telah bekerja bersama Yamah selama 20 tahun, dan ada kepercayaan satu sama lain," kata Herve Poncharal.

"Tahun lalu, kami mengambil pole position dan podium, jadi mereka tahu bisa mengandalkan kami," imbuh Poncharal.