Biar Tahu Sejarah, Begini Evolusi Logo BMW dari Masa ke Masa!

Yosana Okter Handono - Kamis, 16 Agustus 2018 | 18:55 WIB

Evolusi logo BMW (Yosana Okter Handono - )

GridOto.com - Banyak yang salah arti jika logo BMW berasal dari baling-baling berputarnya sebuah pesawat terbang.

Memang sih, pabrikan asal Munich, Jerman ini awalnya merupakan produsen pesawat terbang pada tahun 1917 yang bernama Rapp Motoren Werke.

Padahal mitos logo tersebut, sebenarnya berasal dari sampul majalah pesawat BMW kala itu.

Gambarnya diambil pada tahun 1929, dan ada setelah logo BMW pertama kali muncul.

(BACA JUGA:Netizen Melongo, Inikah Penampakan Driver Ojol Pakai Motor Harga Rp 299 Jutaan?)

www.logodesignlove.com
1929 BMW aircraft magazine cover illustration (close-up)

Karena menghormati sebuat departemen yang mempublikasikan, mitos pun akhirnya berlanjut.

Ketika Rapp berubah menjadi BMW (Bayerische Motoren Werke), produsen itu mulai merambah ke semua segmen bisnis.

www.logodesignlove.com
Rapp Motoren Werke logo, Bayerische Motoren Werke logo

Di sisi lain, perusahaan juga membuat logo baru yang masih berhubungan dengan Rapp.