GridOto.com - Dalam beberapa tahun terakhir, Toyota Avanza selalu memuncaki daftar MPV terlaris di Indonesia.
Jika dilihat dari volume penjualan, Avanza merupakan tulang punngung dari Toyota.
Namun, seiring munculnya para pesaing baru seperti Mitsubishi Xpander, Suzuki Ertiga, dan Wuling Confero, penjualan Avanza tak secemerlang dulu.
Sejauh ini, Toyota belum memberikan pembaruan terhadap Avanza, padahal, pesaing mereka seperti Ertiga sudah melakukannya.
(BACA JUGA: Lengkap Ulasan Fitur, Harga dan Spesifikasi Honda Forza 250 Versi Indonesia )
Bahkan, Xpander beberapa hari lalu juga telah menambah dua vairan terbaru, yang menambah pilihan untuk konsumen.
Jika melihat pergerakan Toyota di tahun ini, mereka justru memberi pembaruan terhadap Yaris, dan meluncurkan dua produk baru seperti C-HR, dan Prius PHEV.
Lantas, mengapa Toyota belum memberi pembaruan terhadap produk yang menjadi tulang punggungnya?
Melihat hal tersebut, Fransiscus Soerjopranoto, Executive General Manager PT Toyota-Astra Motor menanggapi dengan santai.
(BACA JUGA: Tanpa Rehat, Ini Jadwal MotoGP Austria Akhir Pekan Ini)
"Kalau di medan perang, jendral itu kan munculnya belakangan, makanya kita keluarkan Jendral di belakang," ujar Soerjo sambil tertawa.
Menurut Soerjo, pihaknya tidak terpancing untuk mengeluarkan produk dengan tujuan untuk merusak pasar dari produk lain.
"Tidak, tidak seperti itu, kalau dari Toyota, kami tidak pernah melihat adanya kompetisi, kami tidak pernah punya keinginan untuk membunuh produk lain, istilahnya seperti itu."
Ia mengatakan, pihaknya sudah cukup puas dengan penjualan Avanza yang stabil di angka 6 ribu hingga 7 ribu unit per-bulan.
(BACA JUGA: Valentino Rossi Komentari Situasi Buruk Maverick Vinales)
"Kita melihat bahwa kendraan seperti Avanza ini adalah the real MPV, artinya memang mobil ini kendaraan multi-guna yang dibutuhkan customer, dari sisi apa? Yaitu penggerak roda belakang dan daya angkut yang lebih besar," ujarnya.
Dirinya juga tak menampik kemungkinan diluncurkannya pembaruan Avanza.
"Dengan adanya model baru, market semakin luas, dan pilihan untuk konsumen semakin banyak."
Soerjo juga mengatakan, piahknya akan meluncurkan produk baru sebelum ajang pameran otomotif di bulan April mendatang.
Lantas, apakah yang dimaksud adalah Avanza? mari kita tunggu.