GridOto.com - Dunia custom saat memang identik dengan gaya motor klasik.
Tak heran, banyak juga motor yang mengaplikasikan model ataupun struktur komponen dari motor lansiran lawas.
Salah satunya adalah garpu depan model springer atau punya nama lain springer fork dan springer front end.
Model ini dulunya mulai dipakai pada kisaran dekade 1920-an.
(Baca juga: Aslinya Bakal Keren Kalau Jadi Chopper, Eh Malah Pilih Cafe Racer)
Wujudnya berupa dua pasang as yang dimana salah satunya bertumpu pada per.
Di garpu ini terdapat dua pasang per, dimana yang bagian bawah berfungsi sebagai preload, dan yang atas sebagai rebound.
Sedangkan di bawahnya ada dudukan yang menghubungan dua as tadi dengan poros tromol roda depan.
Biasanya model suspensi depan ini dipakai oleh pengguna chopper, karena memberikan efek visual suspensi yang kekar serta lebih mudah untuk dibuat ekstra panjang.
(Baca juga: Pakai Mesin 'Siluman', Chopper Satu Ini Gagah dan Klimis Banget)
Namun buat kamu yang lagi kepengen pasang garpu depan model seperti ini perlu paham juga nih resikonya.
Hal tersebut diungkapkan oleh Muhammad Rifqi Ariantono, punggawa bengkel Kweni 5 Chopper Sekarep.
"Pasang sok springer harus siap terganggu kenyamanannya, karena dia enggak ada oli peredam," ujar Rifqi.
Maka jangan heran kalau motor untuk produksi massal memakai suspensi depan model teleskopik yang juga pakai oli untuk peredamnya.
(Baca juga: Manis Banget! Honda CG125 Hasil Kombinasi Chopper-Bobber)
Selain kenyamanan, tentu saja kemampuan meredam akan sangat berpengaruh pada handling motor.
Tapi buat kamu yang masih ingin pasang garpu depan model springer masih ada solusinya kok.
Yaitu dengan menambahkan suspensi tambahan untuk 'memperhalus' peredaman.
"Bisa pakai monosok dari kaki-kaki depan kepunyaan Vespa," cerita pria ramah ini.
"Penggantinya bisa pakai monosok kepunyaan sepeda untuk downhill, tapi harganya cukup mahal bisa sampai Rp 12 juta," tukas Rifqi.
(Baca juga: Honda GL Operasi Plastik Jadi Chopper Ternyata Punya Mesin Bertenaga)
Ternyata untuk sebuah gaya dan kebanggan perlu ada yang dikorbankan ya.
Jadi gimana Sobat GridOto? Ada yang masu pasang garpu depan model springer juga?
Data Bengkel:
Kweni 5 Chopper Sekarep
M. Rifqi Ariantono (087838787575)
Jl. Bantul Km 5, Kweni, Panggung Harjo, Sewon, Bantul, D.I. Yogyakarta