Blak-blakan Henry Tedjakusuma: KYT Memiliki Kualitas Produk untuk MotoGP

Taufiq JF Putra - Senin, 6 Agustus 2018 | 19:35 WIB

Henry Tedjakusuma Helm KYT (Taufiq JF Putra - )

GridOto.com - Helm KYT adalah brand yang berasal dari Indonesia dan memiliki berbagai tipe helm.

Mulai dari yang full face, open face, motocross, dan modular.

KYT pun saat ini sudah mencapai kancah dunia, seperti yang diketahui, KYT saat ini mensponsori pembalap MotoGP, yaitu Aleix Espargaro.

Henry Tedjakusuma, Direktur PT Tarakusuma Indah menceritakan mengenai kerjasama KYT dengan pembalap MotoGP.

(BACA JUGA: Blak-blakan Henry Tedjakusuma: Helm Ada Masa Kadarluasanya)

"Jadi bekerja sama dengan company, dia mensuplai teknikalnya, produksi di sini, jadi segi peralatan mesin atau apapun yang meraka rujukkan, kami harus mensuplainya ke mereka," ujar Henry saat sesi 'Blak-blakan' bersama GridOto.com.

Henry juga mengungkapkan, setelah SNI mulai digalakkan di Indonesia, pasar helm memang menjadi lebih maju.

"Setelah SNI ini pasar emang lebih maju, sudah mengikutri trend-trend di luar, Moto GP juga sudah diminati," terangnya.

"Jadi kami mencoba platform yang sudah ada, cuma belum memberanikan aja, nah kami mau lihat ambil anglenya dari mana, kalau KYT itu kan memang DNA-nya balap, dulu ada superbike, tapi kan sejak 2011 udah Moto GP," sambungnya.

(BACA JUGA: Blak-blakan Henry Tedjakusuma: Asal Muasal Nama Helm KYT di Indonesia)

Dari situ lah KYT mulai mensponsori helm untuk pembalap MotoGP.

Dan di MotoGP ini sendiri, KYT ingin mengubah pengertian helm standar itu yang bagaimana.

"Di indonesia rata-rata orang masih tau ukuran L sama M, kalo di luar itu kan ada S M L XXL bahkan ada XXXL, kami membuat satu sel tersendiri, menjadi 2 sel," jelasnya.

"Jadi memang di sini untuk helm yang entry level masih yang 1 sel, 1 sel itu maksudnya 1 batok helm, di Eropa itu ada yang sampai 4 sel, tapi balik lagi ke entry level itu memang rata-rata 1 sel, dan di Indonesia masih 1," sambungnya.