Cuma Modal Kuota Internet CBR250RR Ini Jadi Juara HMC Seri Makassar

Adi Wira Bhre Anggono - Selasa, 31 Juli 2018 | 16:50 WIB

Honda CBR250RR juara HMC 2018 seri Makassar kategori Sport Fairing (Adi Wira Bhre Anggono - )

GridOto.com - Kisah modiifkasi yang satu ini inspiratif banget buat kamu yang ingin menjajal suatu hal baru dalam dunia modifikasi khususnya.

Pasalnya, Honda CBR250RR ini berhasil menjadi juara di ajang Honda Modif Contest (HMC) 2018 di kategori Sport Fairing dengan modal kuota internet.

Kok Bisa?

Ternyata sang modifikator motor juara ini hanya menggali informasi modifikasi dari Youtube.

Salah satu modifikatornya, Irsan mengemukakan mereka belajar dan mencari referensi dengan melihat akun Youtube lokal.

Diracik di bengkel Rims Motor, mereka mendesain body kit baru berbahan serat karbon asli untuk dikawinkan ke tubuh Honda CBR250RR.

(Baca juga: Kultur Modifikasi HMC Makassar Dianggap Makin Matang, Ini Buktinya!)

Kompas.com/Ghulam M Nayazri
Honda CBR250RR besutan Rims Motor saat bertanding di HMC 2018 seri Makassar

Ketika diamati, struktur dan pemasangan body kit tersebut tampak presisi rapih.

Mereka sendiri sadar, hasil modifikasi ini tak hanya bisa jadi referensi bagi pemilik CBR250RR tapi juga bisa jadi peluang bisnis.