Komparasi Fitur Brio RS vs Datsun GO, Siapa Yang Lebih Lengkap?

Taufan Rizaldy Putra - Kamis, 26 Juli 2018 | 09:53 WIB

Komparasi Small Hatchback, Datsun GO T Active vs Honda Brio RS (Taufan Rizaldy Putra - )

GridOto.com - Sematan fitur-fitur pada sebuah mobil Small Hatchback tentu menjadi salah satu poin yang dipertimbangkan calon konsumennya.

Mobil dalam segmen ini biasanya dikendarai di perkotaan sehingga menuntut fitur yang menunjang kenyamanan dan keamanan pengendaranya.

Lalu, siapa yang lebih unggul di segi fitur antara Honda Brio RS dan Datsun GO T Active?

(BACA JUGA: Komparasi Small Hatchback Datsun GO CVT VS Brio RS. Siapa Paling Nyaman?)

Rianto Prasetyo
Head Unit Datsun GO T Active
Pada segi in-car entertainment, Datsun GO lebih unggul dengan head unit yang memiliki fitur konektivitas lebih lengkap.

Contohnya Bluetooth, Miracast, WebLink, serta dua buah koneksi USB.

Honda Brio RS tertinggal dengan head unit yang hanya mengandalkan USB untuk konektivitasnya.

Namun, fitur keselamatan Honda Brio RS masih jauh mengungguli Datsun GO T Active.

(BACA JUGA: Segi Kepraktisan, Siapa Lebih Unggul Antara Brio RS dan Datsun GO?)

Rianto Prasetyo
Honda Brio RS dibekali dua airbag, salah satunya di setir


Brio RS dibekali dengan dua buah SRS airbag serta sistem pengereman ABS (Anti-lock Braking System) dengan EBD (Electronic Brake Distribution).

Sedangkan Datsun GO T Active hanya memiliki satu airbag di sisi pengemudi dan belum dibekali dengan ABS.

Begitu pula dengan sistem pengaturan AC, Datsun GO masih mengandalkan kenop putar dengan pengaturan terbatas.

Sedangkan Brio RS menggunakan pengaturan AC digital dengan fleksibilitas hembusan yang lebih baik.

Jadi dari sisi fitur, Honda Brio RS jauh lebih unggul dari Datsun GO T Active. 

Untuk melihat video komparasi kami di kelas Double Cabin, klik di sini: