Sebastian Vettel Pecahkan Rekor Pole Position Pembalap Idolanya di F1 Jerman

Fendi - Minggu, 22 Juli 2018 | 12:36 WIB

Sebastian Vettel mendapat trofi dari Pirelli setelah mencetak pole position GP F1 Jerman di sirkuit Hockenheim (Fendi - )


GridOto.com – Pembalap Ferrari Sebastian Vettel yang meraih pole position di GP F1 Jerman, mencetak rekor pembalap idolanya sejak kecil.

Sebastian Vettel memuaskan ribuan pendukungnya saat menjalani kualifikasi di Hockenheimring, Sabtu (21/7/2018).

Ini pole position kelimanya di musim 2018 dan ke-55 sepanjang kariernya.

Pembalap Jerman ini memecahkan catatan waktu pole position di Hockenheimring yang telah bertahan 14 tahun.

(BACA JUGA: Kualifikasi F1 Jerman: Lewis Hamilton Terpuruk, Sebastian Vettel Raih Pole Position)

Catatan waktu tercepat 1 menit 11,212 detik, membuat Sebastian Vettel mengukir adalah rekor baru.

Juara dunia empat kali ini memecahkan rekor yang dibuat Michael Schumacher pada 2014, saksikan video di akun Twitter @F1 ini.

Yaitu lebih cepat dua detik dari mobil Ferrari F2004 yang digeber pembalap Jerman Michael Schumacher.

Juara dunia tujuh kali Michael Schumacher merupakan pembalap idola Sebastian Vettel sejak kecil.

Bahkan Vettel sempat disebut-sebut sebagai “Baby Schumi”, Schumi panggilan untuk Michael Schumacher.

Nah, mampukah Vettel mewujudkan keunggulannya start dari depan ini dengan mencetak kemenangan pertamanya di Hockenheim?

(BACA JUGA:

Twitter / @sebvettelnews
Mencetakpole position di sirkuit Hockenheim, Sebastian Vettel mendapat pelukan dari ayahnya, Norbert Vettel

Sebastian Vettel belum pernah menang di sirkuit Hockenheim.

Ia pernah memenangkan GP F1 Jerman pada 2013 bersama tim Red Bull, ketika balapan berlangsung di Nurburgring.

Sementara Michael Schumacher jadi pembalap paling banyak menang di Hockenheimring, 4 kali.

Balap F1 Jerman akan berlangsung hari Minggu ini (22/7) pukul 20.10 WIB.

Ferrari
Michal Schumacher dengan mobil Ferrari F2004