Kapolres Kota Tangerang: Jika Terjadi Pembegalan, Laporkan dengan Aplikasi Ini

Muhammad Ermiel Zulfikar - Selasa, 10 Juli 2018 | 21:30 WIB

Kombes Sabilul Alif. Bentuk tim khusus anti begal (Muhammad Ermiel Zulfikar - )

GridOto.com - Masifnya tidak kriminalitas membuat pihak kepolisian lakukan berbagai cara untuk memberantasnya.

Salah satunya dengan cara menghadirkan sebuah aplikasi mobile, yaitu Banten Bersatu.

Aplikasi itu sengaja dibuat untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat Banten secara maksimal.

Juga memudahkan masyarakat dalam memberikan informasi, jika terjadi tindakan kriminalitas seperti pembegalan atau premanisme.

(BACA JUGA: Jerman Terancam Tidak Bisa Gelar MotoGP Musim Depan, Ini Penyebabnya)

"Kami punya program berbasis aplikasi namanya Banten Bersatu, tinggal download saja," ujar Kombes Sabilul Alif, Kapolres Kota Tangerang kepada GridOto.com, Selasa (10/7/2018).

"Inovasi berbasis IT ini sangat mendukung tugas kepolisian, sehingga masyarakat kalau ada laporan cukup hubungi lewat handphone saja," lanjutnya saat berada di Mapolres Kota Tangerang, Tiga Raksa, Banten.

Beragam fitur disematkan dalam aplikasi tersebut, seperti program Siskamling Go, layanan CCTV yang terintegrasi, dan layanan bantuan ke lokasi-lokasi pariwisata di Banten.

Selain itu, ada salah satu fitur menarik yaitu tombol darurat atau Panic Button.

(BACA JUGA: Bukan Hanya Pecahkan Kaca, Ini Cara Maling di Malang Gondol Uang Rp 100 Juta dari Jok Motor)

Pengguna cukup tekan tombol tersebut jika dalam kondisi bahaya atau menemukan tindakan kriminalitas.

"Apabila ada kejadian langsung bunyi alarm dan polisi terdekat akan datang ke lokasi," ucap Kombes Sabilul.

Menurut polisi jebolan Akpol 1996 ini, memang tergantung lokasinya.

Untuk wilayah perkotaan pihaknya menetapkan 10 menit petugas harus datang ke lokasi.

"Semakin cepat kedatangan, semakin cepat bisa mengungkapkan kejadian," tegasnya.

Saat  menerima informasi misalnya kejahatan, petugas langsung membuat sistem pengejaran tutup kota.

"Ruang gerak pelaku dibatasi. Kami juga bersinergi dengan polres tetangga untuk melakukan penindakan terhadap pelaku," tutupnya.

Google Play/Banten Bersatu
Tampilan aplikasi Banten Bersatu di ponsel Android