Usai Drama Inggris, Lewis Hamilton Sebut 'Taktik' Ferrari 'Menarik'

Radityo Kuswihatmo - Senin, 9 Juli 2018 | 13:14 WIB

Lewis Hamilton dan Sebastian Vettel di GP F1 Spanyol (Radityo Kuswihatmo - )

GridOto.com - F1 Inggris 2018 menjadi salah satu balapan di mana Lewis Hamilton harus berjuang mati-matian.

Setelah mendapat pole position, Hamilton tetap harus berjuang setelah di lap pertama posisinya turun hingga posisi ke-17.

Sebebnya adalah Lewis Hamilton terkena senggolan pembalap Ferrari, Kimi Raikkonen.

Hal ini tentu menguntungkan Sebastian Vettel, rivalnya tertinggal jauh di belakang.

(BACA JUGA: Klasemen Sementara F1 Setelah GP Inggris, Sebastian Vettel Membuat Jarak)

Meskipun Lewis Hamilton bisa kembali mengambil posisinya yang hilang, tapi akhirnya masih gagal meraih juara.

Lewis Hamilton berakhir di posisi kedua sedangkan Sebastian Vettel menjadi juara.

Usai balapan, Lewis Hamilton, memberi komentar pada kejadian itu dan menyebut 'taktik menarik' dari Ferrari.

"Taktik menarik dari Ferrari, tapi kami akan melakukan yang kami bisa untuk melawannya di beberapa balapan mendatang," kata Lewis Hamilton seperti dikutip GridOto.com dari Crash.net.

(BACA JUGA: Hasil F1 Inggris, Drama Buat Lewis Hamilton Gagal Juara di Kandang Sendiri)

Lewis Hamilton juga menyebut penalti yang diterima Kimi Raikkonen tidak berarti.

"Banyak poin Valtteri dan poinku yang hilang di insiden itu," tambahnya.

Lewis Hamilton menggaris bawahi bahwa di balapan, pembalap tidak bisa dengan mudah melihat siapa yang ada di belakangnya.

"Kami harus menempatkan diri lebih baik sehingga tidak terlihat oleh mobil merah," ujar Lewis Hamilton.

(BACA JUGA: Drama Inggris Berlanjut, Instagram Kimi Raikkonen Diserang Setelah Seruduk Lewis Hamilton)

"Karena siapa yang tahu apa yang akan mereka lakukan," tambahnya.

Meski demikian Lewis Hamilton tidak khawatir mengenai 'taktik' Ferrari.