Cocok Juga Nih Kalau Honda Civic Turbo Pakai Pelek VW Scirocco!

Hikmawan M Firdaus - Rabu, 4 Juli 2018 | 11:54 WIB

Honda Civic Turbo 2017 pakai pelek mobil Eropa (Hikmawan M Firdaus - )

GridOto.com - Honda Civic Turbo berwarna hitam ini ialah milik pria yang akrab disapa Jay.

Dia memang sudah berniat modifikasi Honda Civic ini dengan gaya sporty, tapi tetap bisa dipakai harian.

Langkah pertama yang dimodifikasi adalah sektor pelek dan kaki-kaki.

"Saya pakai pelek OEM VW Scirocco ukuran 18x8 inci, kalau ban pakai Falken Ziex 235/40R18," bilang Jay.

(BACA JUGA: Hampir Seluruh Bagian Interior Honda Civic Ini Diganti, Gimana Hasilnya?)

Biar tampilan Honda Civic ini jadi ceper, dia memasangkan coilover lansiran BC.

Kyn/Otomotifnet
Pakai pelek OEM VW Scirocco keren juga ya!

"Sehari-hari ya segini settingannya, hehehe..," kekehnya.

Setelah itu pria yang berprofesi sebagai pengacara ini memodifikasi eksteriornya dengan menambahkan panel karbon.

"Panel karbonnya custom, lips depan dan samping kiri kanan, diffuser belakang juga ducktail," ulas Jay.

Saking cepernya mobil ini, lips depan pun sudah mulai banyak lecet karena sering mentok dengan polisi tidur.

(BACA JUGA: Honda Civic Biasa Dimodifikasi Jadi Versi Type R, Apa Saja Modifikasinya?)

Kyn/Otomotifnet
Knalpot 5Zigen jadi tahap awal modifikasi mesin

Selesai bagian eksterior, pemukim di kawasan Cikarang, Jawa Barat ini melakukan penggantian knalpot.

Diganti pakai knalpot 5Zigen agar suaranya lebih mantap begitu pedal gas diinjak lebih dalam.

"Proyek berikutnya mau modifikasi mesin, biar lebih sip performanya," tutup anggota komunitas Civic Turbonesia ini.

Gimana sob, cocok juga kan Honda Civic pakai pelek VW Scirocco?

Detail modifikasi:

Eksterior :
Lips depan dan samping kiri kanan karbon
Rear diffuser karbon
Ducktail karbon

Pelek dan kaki-kaki :
OEM VW Scirocco 18 x 8 inci
Ban Falken Ziex 235/40R18
Coilover BC

Mesin :
Knalpot 5Zigen