Sangar Nih, Ada Corvette C6 Dikendalikan Pakai Remote Control, Tonton Videonya!

Hikmawan M Firdaus - Selasa, 3 Juli 2018 | 22:00 WIB

Corvette C6 sedang dikendalikan pakai remote (Hikmawan M Firdaus - )

GridOto.com - Salah satu adegan dalam film Back to the Future tahun 1985 kembali terjadi pada saat ini.

Dalam film itu diceritakan saat Doc Brown menggunakan remote control untuk mengendalikan mobil DeLorean.

Nah saat ini bukan lagi sebuah settingan film, melainkan benar terjadi adanya.

(BACA JUGA: Corvette Berubah Jadi Monster Truck, Dijual Kurang Dari Rp 70 juta)

Adalah Harms, seorang insinyur komputer dari Urmond, Belanda memodifikasi Corvette C6-nya menggunakan remote control.

Youtube/Barcroft Cars
Corvette C6 dikendalikan dengan radio control

Corvette C6 keluaran 2006 ini ia modifikasi sedemikian rupa sehingga bisa dikendalikan melalui remote control.

Ia menggunakan 4 transmiter untuk mengendalilan C6nya, mulai dari gas, setir, hingga rem.

Ternyata bukan cuma bisa dikendalikan pakai remote, ia juga telah melengkapinya dengan piranti keselamatan.

(BACA JUGA: Toyota GT86 Si Jawara Modifikasi Rupanya Pakai Mesin Corvette V8)