GridOto.com - Lagi-lagi pemotor melewati JLNT Casablanca.
Padahal sudah jelas ada tanda larangan motor masuk ke JLNT.
Polisi pun sudah sering menindak para pemotor nekad melintas di JLNT.
Namun, kali ini para pemotor tidak ditilang polisi.
Melainkan langsung disuruh putar balik seorang polisi.
(BACA JUGA: Insiden Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi di MotoGP Belanda, Siapa yang Salah?)
Seperti terekam dalam video unggahan akun Instagram @jktinfo, yang merekam seorang polisi mengusir semua pemotor dari JLNT.
Polisi tersebut tidak memberikan tindakan penilangan, namun menyuruh para pemotor untuk putar balik.
Banyak pemotor yang kebingungan lantas polisi dengan gagahnya berdiri di tengah jalan dan menyuruh putar balik.
Memang tindakan ini malah membuat jalan semakin macet.
Karena hampir ratusan motor sudah memasuki JLNT dan sudah ada petugas yang berjaga.
(BACA JUGA: Bikin Geram, Ini Alasan 5 Pemuda Pelempar Batu di Tol Jakarta-Merak)
Sayang sekali tindakan para pemotor ini merugikan para pengguna jalan lain hingga membuat kemacetan cukup panjang.
Seharusnya para pemotor lebih menaati peraturan yang ada agar tidak terjadi seperti ini kembali.
Simak video selengkapnya di bawah ini.