GridOto.com - motor custom yang satu ini memang punya tampilan cukup unik untuk konsep yang diusungnya, yaitu café racer.
Seperti dilansir oleh Pipeburn.com, builder-nya sendiri merupakan salah satu mantan juara di ajang AMD World Championship.
Yaitu Yuri Shif Cutoms (YSC) yang bermarkas di Rusia, dan mereka menggunakan Triumph Bonneville T140 tahun 1976 sebagai basisnya.
Motor satu ini benar-benar custom dari nol, dimana rangka double cradle yang dipakai merupakan bikinan kru YSC.
Bentuk rangkanya sendiri cukup geomteris, dimana pipa ganda yang berada di bagian rangka utama derajat kemiringannya dibuat parallel kebalikan dengan garpu depan.
(Baca juga: Triumph Speed Triple ‘Libellula’, Motor Capung Berkelir Ferrari)
Begitu juga untuk shock belakang yang punya derajat kemiringan sama dengan pipa rangka doube cradle tersebut.
Seperti konsep cafe racer pada umumnya, yang selalu menanggalkan komponen apapun yang sudah tak diperlukan.
Motor ini tampil terondolan, pada bagian bodi hanya nampak sebuah tangki panjang berpasangan dengan buritan hornet.
Namun pada bagian depan masih terlihat terisi penuh dengan sebuah lampu bundar berdiameter cukup besar serta sebuah spidometer klasik.
Sedangkan tampilan mesin tampak resik, dengan hasil polesan diseluruh permukaan.
(Baca juga: Sempurna, Si Tua Triumph Tiger T110 Kena Restomod Bergaya Desert Sled)
Ditambah lagi dengan sistem pernapasan dapur pacu yang sangat terlihat minimalis.
Dimana duah buah karburator Amal yang hanya ditemani dengan sebuah open filter model microphone.
Kemudian sepasang knalpot dibuat model free flow ala motor drag di era terdahulu.
Nah yang cukup keluar pakem dari gaya cafe racer adalah kedua kaki-kaki yang kini ditopang pelek model monoblock.
Tentu saja terlihat terlalu besar untuk motor yang doyan speeding, tapi justru disitu nilai estetika dari motor satu ini.
(Baca juga: Gila! Triumph Bonneville Bobber Paling Anyar Ternyata Masih Bisa Dibikin ‘Lebih Bobber’)
“Standar dari membangun cafe racer sudah banyak berkembang beberapa dekade ini, terlihat ada hal-hal yang tak bisa ditolak,” ujar Yuri sang owner YSC seperti dilansir Pipeburn.com.
Namun tak hanya itu saja, tampilan motor ini juga dibuat menarik dengan beberap detail pada bodi.
Seperti sabuk kulit serta sebuah indikator bensin pada bagian atas tangki.
Kemudian jok kulit yang terlihat sangat klasik dipadukan dengan lampu belakang yang lebih bergaya ala motor sport di tahun 1980-an.
(Baca juga: Trail Ini Pilih Jok Kayu Sebagai Pelengkap Tampilan Cafe Racer)
Kemudian untuk finishing-nya mungkin akan mengingatkan kita dengan warna legendaris Bristish Racing Green.
Namun Yuri menyebutnya ini sebagai “gypsy racing green”, dimana memiliki warna hijau lebih tua dan dikolaborasikan dengan stripping emas.
Ciamik banget sih ini, bisa jadi inspirasi buat kamu yang pengen gaya cafe racer anti-mainstream.