3 Tikungan Terberat di Sirkuit Barcelona-Catalunya

Radityo Kuswihatmo - Kamis, 14 Juni 2018 | 17:50 WIB

MotoGP Catalunya 2017 (Radityo Kuswihatmo - )

GridOto.com - Sirkuit Barcelona-Catalunya merupakan salah satu sirkuit yang cukup berat bagi pembalap MotoGP.

Di tahun 2018 layout yang digunakan MotoGP akan serupa dengan layout F1 setelah perubahan tikungan 14 dan 15.

Kembali dibandingkan dengan F1, di Sirkuit Barcelona-Catalunya ini, pembalap MotoGP mencapai top speed lebih tinggi dari F1.

Berdasarkan data dari GPone.com, di tikungan pertama, pembalap MotoGP bisa mencatatkan 340 km/jam sedangkan F1 di bawahnya dengan 324 km/jam.

(BACA JUGA: Asyik, Marc Marquez Kasih Kejutan Buat Penggemarnya di MotoGP Catalunya)

Kecepatan puncak yang bisa diraih MotoGP bukan tanpa risiko, itu berarti pengereman yang dilakukan akan semakin berat.

Bersama dengan Sirkuit Austin, Sirkuit Barcelona-Catalunya adalah sirkuit yang membutuhkan pengereman ekstra.

Ada tiga tikungan di sirkuit ini yang membutuhkan perhatian ekstra bagi para pembalap.

Pertama adalah tikungan 1 setelah trek lurus 1.047 meter, di tikungan ini pembalap harus menurunkan kecepatan lebih dari 200 km/jam.

(BACA JUGA: Lihat Nih Bagaimana Kehebatan Valentino Rossi Pakai Honda Menekuk Rival Utama di MotoGP Catalunya)