Lho Kok CEO Mobil Listrik Enggak Mau Bikin Motor Listrik?

Ignatius Ferdian - Selasa, 12 Juni 2018 | 12:27 WIB

Sepeda Motor Tesla Model M (Ignatius Ferdian - )

GridOto.com - Pabrikan Tesla sudah terkenal dengan beberapa mobil listriknya yang dibuat dengan sangat modern.

Tesla sudah membuat jenis sedan seperti Model S dan Model 3, dan SUV dengan menciptakan Model X.

Selain itu terdapat crossover, Model Y dan mobil semi sport kedua yaitu Roadster yang sedang dalam perancangannya untuk 2020.

Bahkan CEO Tesla, Elon Musk mengatakan akan membuat truk pikap juga.

(BACA JUGA : Blak-blakan Alexander Barus : Mobil Listrik Kami Sudah Sama Dengan Tesla)

Namun ada salah satu ciptaan yang mungkin tidak akan diproduksi oleh Tesla, yaitu motor seperti Tesla Model M.

Sebenarnya motor milik Tesla adalah hal yang unik karena mereka menggabungkan antara motor dan kecanggihan mobil listriknya menjadi satu.

insideevs.com
Tesla Model M

Bahkan, jika motor ini dikerjakan mungkin akan menciptakan ketertarikan pada pengendara roda dua.

Tetapi alasan yang membuat motor ini tidak diciptakan adalah berdasar anekdot otobiografi dari Musk sendiri.