GridOto.com-Mazda CX-5 Elite yang saya pakai di Holiday Fun Drive 2018 ini dibekali banyak fitur keselamatan berkendara.
Hadirnya fitur-fitur keselamatan berkendara Mazda CX-5 ini sangat perhatian sekali sama saya.
Kayak pacar saya pas di SMA itu...#eh.
Contohnya nih, kalau ada mobil yang berada pada posisi belakang atau samping blind spot, maka akan muncul tanda peringatan kedip LED di spion luar dan bunyi alarm bila ada kendaraan lain yang melaju di jalur yang hendak dituju.
Ini karena Mazda CX-5 Elite dibekali fitur Blind Spot Monitoring (BSM).
(BACA JUGA: Tips Mengemudi Hemat Bahan Bakar Dari Pakar Safety Driving)
BSM menggunakan sensor radar dengan radio 24 Ghz quasi-miliwave untuk mendeteksi kendaraan sekitar mobil.
Bukan cuma itu saja perhatian yang diberikan Mazda CX-5 Elite kepada saya sepanjang Holiday Fun Drive 2018 yang disponsori PT Pertamina (Persero) ini.
Ketika Mazda CX-5 yang dikasih minum Pertamax Turbo selama Holiday Fun Drive 2018 ini mendeteksi perpindahan jalur yang tidak disadari oleh saya, maka ia secara otomatis memberikan getaran peringatan pada setir kendaraan atau membunyikan alarm.