Terungkap! Brosur Ini Tampilkan Perbedaan Jimny Biasa dan Sierra

Ignatius Ferdian - Senin, 11 Juni 2018 | 18:30 WIB

Penampakan brosur Suzuki Jimny (Ignatius Ferdian - )

GridOto.com - Perbedaan Jimny biasa dan Sierra baru-baru ini telah muncul dalam bentuk brosur yang disebarkan secara online.

Gambar yang ada tersebut mengungkap fitur, interior, eksterior, dan keselamatan yang dimiliki Suzuki Jimny dan Suzuki Jimny Sierra.

Pada brosur tersebut perbedaan antara Jimny biasa dan Sierra bisa kita lihat.

Yang terbaru, Jimny memiliki tubuh yang lebih lebar dengan pelindung tambahan di sekitar lengkungan roda.

(BACA JUGA: Bukan Renderan, Ini Foto Penampakan Interior Suzuki Jimny 2019)

Termasuk penggunaan ban yang lebih lebar serta memiliki roda alloy yang sedikit berbeda.

Proyektor yang terdapat pada lampu, bumper hitam, ORVM dengan indikator, roda dan roda cadangan ada pada Suzuki Jimny.

indianautosblog.com
Tampilan depan Suzuki Jimny dari brosur

Bagian bawah ORVM kiri tampaknya memiliki sistem Blind Spot Detection (BSD) yang terkait dengan bantuan dalam mengemudi.

Buka hanya luar, kabin Suzuki Jimny juga ditampilkan dalam brosur ini.